Rauhanda Riyantama
Selebrasi pemain Real Madrid setelah lolos ke final Liga Champions musim 2021/2022. (AFP)

Bolatimes.com - Bursa transfer menjadi agenda penting klub-klub besar Eropa menyelesaikan proses perekrutan pemain incaran, tak jarang nominal triliunan rupiah dikeluarkan hanya untuk sekali beli.

Di bursa transfer musim panas 2022, Bayern Munich menjadi klub dengan pengeluaran terbesar setelah mendatangkan 3 pemain baru dengan total 120 juta poundsterling.

Jika melihat nominalnya tentu terbilang besar, meskipun nama-nama pemain yang didatangkan dinilai pantas dibanderol dengan nilai yang juga besar.

Baca Juga:
Duel Tim Promosi Liga 1, Berikut Perkiraan Susunan Pemain Persis Solo vs Dewa United

Akan tetapi, siapa sangka jika nominal yang dikeluarkan raksasa Bundesliga itu belum sebanding dengan sejumlah transfer masa lalu dengan nominal besar.

Setidaknya, ada lima klub yang mengeluarkan dana besar hingga memecahkan rekor pembelian hanya untuk transfer sekali jalan.

Lantas klub mana saja yang berani melakukan hal tersebut? berikut ini deretan klub-klub top Eropa yang dianggap terlalu jor-joran dalam membanderol pemain incaran.

Baca Juga:
Nicolas Tagliafico Resmi Tinggalkan Ajax, Kini Gabung Lyon

1. Paris Saint-Germain (2017)

Penyerang Paris Saint-Germain, Neymar (Franck Fife/AFP)

Transfer Neymar ke PSG dari Barcelona di tahun tersebut menghabiskan dana sebanyak 238 juta euro dan sampai saat ini masih jadi rekor transfer termahal.

PSG nekad menebus klausul bintang asal Brasil itu yang mencapai angka 222 juta euro dari Barcelona setelah tampil trengginas di Liga Champions.

Baca Juga:
Dibayangi Catatan Minor, Persebaya Surabaya Bidik Tiga Poin di Kandang Persikabo

Nominal bertambah setelah PSG juga mendatangkan tiga pemain lain selain Neymar di waktu yang sama saat itu.

2. Chelsea (2020)

Chelsea di bawah Roman Abramovich benar-benar menunjukkan bagaimana cara kerja The Roman Empire dunia sepak bola Eropa.

Baca Juga:
Pulang Kampung ke Magelang, Viral Momen Bagus Kahfi Gagal Eksekusi Penalti saat Main Tarkam

Usia terkena ban transfer pada tahun 2019, Chelsea langsung menggila usai memboyong Kai Havertz dari Bayer Leverkusen dengan nilai 80 juta euro untuk sang pemain.

Di waktu yang sama, Chelsea total mengeluarkan 247 juta euro hanya untuk belanja transfer di awal musim 2020-2021.

3. Real Madrid (2009)

Cristiano Ronaldo saat masih bermain bersama Real Madrid pada tahun 2009 (Javier Soriano/AFP)

Manuel Pellegrini pernah memiliki skuat mewah sebelum menukangi Manchester City, hal itu didapatkan di tahun 2009 saat masih mengomandoi Real Madrid.

Karim Benzema, Ricardo Kaka, Xabi Alonso dan Cristiano Ronaldo menjadi rekrutan El Real saat itu dan membuat tim menghabiskan 258 juta euro untuk sekali transfer.

4. Manchester City (2017)

Tim yang awalnya disebut-sebut sebagai Tetangga Berisik oleh Sir Alex Ferguson saat masih menukangi Manchester United ini tiba-tiba menjadi monster.

Seiring dana berlimpah taipan asal Uni Emirat Arab, mulai saat itu Manchester City punya hobi merekrut pemain dengan nominal transfer sangat besar.

The Citizen menghabiskan 317 juta euro di tahun 2017, nominal transfer tersebut dikeluarkan hanya untuk merekrut deretan pemain untuk lini bertahan mereka.

Ederson Moraes, Aymeric Laporte, Benjamin Mendy, Kyle Walker dan Danilo membuat Man City mengeluarkan triliunan Rupiah dalam sekali transfer.

5. Real Madrid (2019)

Penyerang Real Madrid, Luka Jovic. (GABRIEL BOUYS / AFP)

Real Madrid memang klub yang pantas menyandang hobi jor-joran dana saat membeli pemain incaran, hal ini kembali terjadi di tahun 2019.

Termasuk Eden Hazard, Real Madrid saat itu merekrut deretan pemain bintang dengan nominal transfer total mencapai 355 juta euro.

Selain Hazard, El Real juga mendapatkan jasa Luka Jovic, Eder Militao, Rodrygo dan Ferland Mendy untuk merapat ke Santiago Bernabeu.

Kontributor: Eko
Load More