Arif Budi Setyanto
Keisuke Honda diresmikan oleh Federasi Sepakbola Kamboja sebagai General Manager baru. (FFC)

Bolatimes.com - Legenda sepak bola Jepang, Keisuke Honda, dikabarkan akan memimpin Timnas Kamboja secara langsung di ajang Piala AFF 2020 bersama Ryu Hirose.

Sebagai informasi, Keisuke Honda ditunjuk menjadi manajer Kamboja pada 2018 silam. Akan tetapi, dia lebih banyak mengarahkan timnya via daring karena Honda masih aktif bermain sebagai profesional.

Di musim ini, pria berusia 35 tahun itu bermain untuk klub Lithuania bernama FK Suduva. Jika tak bisa hadir menemani Kamboja, biasanya dia melimpahkan tuganya kepada Ryu Hirose.

Baca Juga:
Diguyur Hujan Salju, Egy Maulana Vikri Cetak Gol Perdana di Liga Slovakia

Berhubung kontraknya bersama FK Suduva berakhir Desember mendatang dan kompetisi di sana akan juga selesai 28 November ini, maka Honda akan terbang untuk menemani Kamboja di Piala AFF.

Saat ini para pemain Kamboja sudah berkumpul dan menjalani pemusatan pelatihan. Mereka akan berlatih sebelum terbang ke Singapura pada 1 Desember mendatang.

Honda pun mengau bahwa anak asuhnya tergabung dengan grup sulit. Namun, dia akan mencoba yang terbaik untuk bisa lolos dari fase grup.

Baca Juga:
Berpotensi Lawan Portugal di Playoff Piala Dunia 2022, Mancini Ciut Nyali

"Tim Kamboja masuk ke grup dengan banyak tim kuat. Kami tahu ini akan menjadi tantangan yang sulit, tapi kami akan bekerja keras," ucap Honda seperti dikutip dari Zing News, Sabtu (27/11/2021).

Potret skuat Timnas Kamboja. (Instagram/prak.monyudom)

"Selurut tim berusaha untuk lolos dari babak penyisihan grup. Kami membutuhkan doa dan dukungan Anda. Saya akan mencoba yang terbaik," tegasnya.

Sebelumnya Honda sendiri sempat memimpin Kamboja pada Piala AFF 2018 silam. Dalam turnamen itu, tim berjuluk Angkor Warriors gagal lolos fase grup usai mengalami tiga kekalahan dan hanya satu meraih kemenangan.

Baca Juga:
Para Penyerang Haus Gol di Liga Champions Sebelum Era Messi-Ronaldo

Di Piala AFF 2020 ini, Honda punya motivasi lebih karena dia baru mendapatkan perpanjangan kontrak dari Kamboja sampai 2023 mendatang.

Adapun Kamboja sendiri tergabung di Grup B yang berisikan Indonesia, Laos, Malaysia. dan juara bertahan Vietnam. Menariknya, anak asuh Honda bakal menjadi lawan pertama skuat Garuda di Piala AFF 2020.

Baca Juga:
Alasan Klub Spanyol yang Pakai Nama Real Memiliki Mahkota di Logonya

Load More