Rauhanda Riyantama
Gelandang Denmark Christian Eriksen ditandu keluar lapangan setelah sempat kolaps saat menghadapi Finlandia di laga Grup B Euro 2020 di The Parken Stadium, Kopenhagen. (FRIEDEMANN VOGEL / AFP / POOL)

Bolatimes.com - Jose Mourinho turut terpukul dengan kejadian yang menimpa Christian Eriksen. Ia bahkan sampai menangis karena saking takutnya.

Christian Eriksen baru-baru ini mendapat musibah. Dia terkena serangan jantung saat membela Denmark vs Finlandia dalam laga Grup B Euro 2020, Sabtu (12/6/2021) lalu.

Jelang babak pertama berakhir, Eriksen yang berniat mengontrol bola dari lemparan ke dalam rekannya, tiba-tiba terjatuh dan tak sadarkan diri.

Baca Juga:
Copa America 2021: Jadwal Lengkap hingga Daftar Tim Peserta

Hasil pemeriksaan dokter menunjukan pemain Inter Milan itu sempat 'meninggal' beberapa menit, sebelum pertolongan dari tim medis menyelamatkan nyawanya.

Jose Mourinho yang menyaksikan adegan mengerikan itu mengaku sangat terpukul. Saking mengerikannya, dia sampai menangis sembari memanjatkan doa agar mantan anak asuhnya saat masih sama-sama di Tottenham Hotspur cepat sembuh.

"Hari ini saya tidak bisa berhenti memikirkan apa yang terjadi kemarin. Saya pikir ini adalah hari untuk merayakan, bukan untuk bersedih," kata Jose Mourinho kepada TalkSPORT dikutip dari Mirror, Senin (14/6/2021).

Baca Juga:
Hasil Copa America 2021: Brasil Menang Telak, Kolombia Menang Tipis

"Saya berdoa kemarin, saya menangis kemarin, tetapi berapa juta yang melakukannya di seluruh dunia? Saya percaya banyak karena sepakbola dapat menyatukan orang," tambahnya.

Mourinho juga mengungkapkan bahwa dia telah berbicara dengan rekan setim Eriksen, Pierre-Emile Hojbjerg dan mendapatkan kabar positif terkait kondisi terkini sang gelandang serang.

"Tentu saja, saya tidak berbicara dengannya tetapi saya berbicara dengan Pierre-Emile Hojbjerg pagi ini dan Pierre sangat positif tentang Christian," beber Mourinho.

Baca Juga:
Hasil Euro 2020 Tadi Malam: Inggris dan Belanda Kompak Menang

"Kabarnya bagus, jadi saya pikir ini momen untuk merayakannya."

Hingga kini, belum diketahui bagaimana nasib Christian Eriksen ke depannya. Namun Profesor kardiologi Universitas St George, Sanjay Sharma menyebut Eriksen mungkin tak bisa bermain sepak bola profesional lagi.

"Saya sangat senang. Fakta dia stabil dan terjaga, pandangannya akan sangat bagus. [Tapi] Saya tidak tahu apakah dia akan bermain sepakbola lagi," kata Sharma dikutip dari Sportsmole, Senin (14/6/2021).

Baca Juga:
Pesona 7 WAGs di Euro 2020, Menurutmu Siapa Paling Cantik?

"Serangan jantungnya telah mengguncang seluruh bangsa hari ini dan itulah yang terjadi. Bukan hanya mereka yang terpengaruh, ini adalah jiwa banyak orang."

"Kabar baiknya adalah dia akan hidup, kabar buruknya adalah dia akan segera mengakhiri kariernya, jadi apakah dia akan memainkan pertandingan sepak bola profesional lagi? Itu tak bisa saya jawab," tandasnya.

Load More