Bolatimes.com - Kemenangan Manchester City atas West Ham United nyatanya juga membawa kabar buruk. Ya, gelandang David Silva dilaporkan cedera pada pertandingan tersebut.
David Silva terpaksa tak bisa bermain penuh. Ia ditarik keluar di akhir babak kedua karena cedera saat menang 2-0 atas West Ham United pada laga tunda pekan ke-26 Liga Inggris 2019/2020 di Etihad Stadium, Kamis (20/2/2020) dini hari WIB.
David Silva yang tampil apik selama 85 menit, akhirnya digantikan oleh gelandang serang muda, Phil Foden. Ia kemudian terlihat kesakitan saat di lapangan.
Baca Juga:
Mourinho Pastikan Dele Alli Marah Bukan karena Diganti
Kondisi ini turut membuat Pep Guardiola khawatir. Sebab pemain asal Spanyol itu memegang pernanan penting di line depan City.
"Katanya ia (David Silva) merasakan sesuatu. Saya pikir ini bukan masalah besar, namun di satu sisi saya juga cukup cemas," kata Guardiola seperti dilansir laman resmi klub.
"Saya akan tahu pastinya besok. Ia bilang merasakan sesuatu setelah insiden di dekat gawang. Kami akan lihat besok kondisinya berdasar pemeriksaan dokter," sambung pelatih berusia 49 tahun itu.
Baca Juga:
Tak Terima Diganti, Dele Alli Ngamuk Banting Botol Minum dan Sepatu
David Silva sebelumnya sempat jadi sasaran jegalan bek West Ham, Angelo Ogbonna yang berusaha menyapu bola di dalam kotak 16 West Ham. Momen ini terjadi di sekitar menit ke-71.
Man City sendiri meraih kemenangan yang lumayan penting, yang membuat mereka kini cukup nyaman di peringkat kedua klasemen sementara Liga Inggris 2019/2020.
The Citizens kini unggul empat poin atas Leicester City yang berada di urutan ketiga.
Baca Juga:
Man City Bungkam West Ham, Berikut Klasemen Terbaru Liga Primer Inggris
Kevin De Bruyne kembali jadi aktor kemenangan Man City dengan satu assist untuk gol pertama yang dicetak Rodri pada menit ke-30.
De Bruyne kemudian mencetak gol ke gawang West Ham pada menit ke-62, usai melakukan one-two cantik dengan Bernardo Silva.
Berita Terkait
-
Pecah Rekor, Erling Haaland Perpanjang Kontrak 10 Tahun di Manchester City
-
Diminati Man City, Tijjani Reijnders: Saya Akan Tandatangani Kontrak Baru di AC Milan
-
Mohamed Salah Isyaratkan Tinggalkan Liverpool
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Roberto Mancini Menjadi Pelatih Termahal di Piala Asia 2023, Mengalahkan Bayaran Pep Guardiola di Manchester City
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
-
Liverpool Diprediksi Juara, Persaingan Ketat Lima Besar Makin Panas, Pep Guardiola Mulai Bicara Gelar Liga Inggris
-
Duh Man City Sudah Memenangi Segalanya di Inggris
-
Liverpool Menang Telak 5-1 Atas West Ham di Ajang Carabao Cup 2023, Jurgen Klopp Kecewa Dengan Suporter
-
Atletico Bungkam Wakil Serie A Lazio, Tiket 16 Besar Sudah di Tangan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Pecah Rekor, Erling Haaland Perpanjang Kontrak 10 Tahun di Manchester City
-
Hasil Drawing Piala Dunia Antarklub 2025, Grup G Seram
-
Diminati Man City, Tijjani Reijnders: Saya Akan Tandatangani Kontrak Baru di AC Milan
-
Tragedi Memilukan! Buntut Kontroversi Wasit, Bentrokan Suporter Tewaskan Puluhan Orang
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin