Bolatimes.com - Jelang laga UEFA Nations League, bek Timnas Spanyol, Sergio Ramos mengaku tidak khawatir akan mendapatkan perlakuan yang tidak mengenakkan dari pendukung Inggris. Mengingat insiden yang terjadi dengan Mohamed Salah di final Liga Champions.
Seperti yang diketahui, Sergio Ramos mendapat hujatan dari pendukung Liverpool saat dirinya dinilai sengaja menjatuhkan Mohamed Salah hingga mengalami cedera bahu yang cukup parah dan ditarik keluar pada saat itu.
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp pun menilai tindakan dari Ramos itu seperti seorang pegulat yang mengapit tangan Salah dan kemudian menjatuhkannya.
Baca Juga:
Hasil UEFA Nations League: Italia Imbang, Rusia Raih Poin
Terlebih lagi The Reds mengalami kekalahan pada laga tersebut, sehingga membuat pendukung Liverpool semakin marah kepada Ramos yang telah membuat Salah cedera dan ditarik keluar.
Kini jelang laga UEFA Nations League yang akan dihelat di Stadion Wembley yang mempertemukan Inggris dengan Spanyol pada Minggu (9/92018), dikhawatirkan pendukung Inggris akan kembali menghujat Sergio Ramos.
Namun sang pemain sendiri mengaku tak terlalu memikirkan hal itu, Ramos yakin pendukung Inggris akan memperlakukan pemain sebagaimana layaknya. Kapten Real Madrid ini juga menegaskan bahwa ia tidak pernah sedikit pun untuk melukai lawannya dalam pertandingan.
Baca Juga:
Injak Leher Benjamin Pavard, Antonio Rudiger Minta Maaf
''Saya tidak terlalu khawatir tentang itu. Saya tidak pernah ingin melukai lawan di lapangan, tentu saja, jadi hati nurani saya sangat jelas tentang apa yang saya lakukan malam itu. Saya tidak akan terpengaruh sama sekali. Saya tahu pendukung Inggris akan memperlakukan pemain sebagaimana layaknya dan saya tidak khawatir sedikitpun,'' tutur Sergio Ramos seperti yang dikutip dari The Telegraph.
Sergio Ramos lebih mengkhawatirkan performa Timnas Spanyol yang menurun beberapa tahun terakhir. Performa yang menurun itu membuat skuat La Furia Roja turun dalam peringkat FIFA. Ramos pun berharap Spanyol bisa bangkit dan kembali bermain apik.
''Dalam peringkat FIFA kami telah turun beberapa posisi. Tujuan utama kami adalah untuk bangkit dan mendapatkan kembali filosofi kemenangan ini,'' ucap Ramos.
Baca Juga:
Oknum The Jak Berulah, Persija Bisa Terusir dari Stadion Patriot
''Kami harus mendorong bersama dan melakukan yang terbaik untuk mendapatkan kembali antusiasme ini untuk sepakbola kami yang membuat orang jatuh cinta dengan cara bermainnya. Kami telah mengubah cara kami bermain sedikit tetapi ini adalah generasi pemain yang berbeda,'' sambungngnya menutup.
Berita Terkait
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Dani Pedrosa hanya Perlu Mengatakan 'Iya', Direktur KTM Buka Peluang untuk Jadi Wildcard Kembali
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
5 Negara Kandidat Kuat Juara Euro 2024, No 4 Ingin Ukir Sejarah
-
Prediksi Euro 2024: 5 Pertandingan Babak Grup Patut Disaksikan, Satu di Antaranya Spanyol vs Italia
-
Timnas Italia Diperkuat Pemain Veteran, Begini Peluangnya di Euro 2024
-
Membedah Peta Kekuatan Timnas Inggris di Euro 2024, Potensi Lolos 16 Besar hingga Lawan yang Dihadapi
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter