Galih Priatmojo
Jonatan Christie saat berlaga di Singapore Open 2019 kemarin. [ROSLAN RAHMAN / AFP]

Bolatimes.com - Jonatan Christie bakal berebut tiket perempat final tunggal putra Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 menghadapi wakil Denmark, Jan O Jorgensen. Meski diunggulkan, Jojo sapaan akrabnya tak ingin jemawa. 

Laga yang akan berlangsung, Kamis (22/8/2019), jadi pertemuan kelima antar kedua pemain.

Baca Juga:
Ini Faktor yang Membuat Kevin/Marcus Keok di Kejuaraan Dunia Bulutangkis

Pada empat perjumpaan terakhir, baik Jonatan maupun Jan masing-masing mengantongi dua kemenangan. Namun, di atas kertas, Jojo sedikit lebih diunggulkan.

Jojo kini berstatus sebagai unggulan keempat Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019.

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie yang akrab disapa Jojo, melaju ke babak 16 Besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 usai mengalahkan wakil Korsel, Kwang Hee Heo, Selasa (20/8). [Humas PBSI]

Sementara, Jan yang sempat menduduki peringkat dua dunia, kini bertengger di ranking 20 dunia versi BWF.

Baca Juga:
Gasss Latihan Perdana, Gini Nih Performa Tiga Pemain Asing Anyar Persib

Meski lebih diunggulkan, Jojo enggan sesumbar. Peraih emas Asian Games 2018 itu menyebut setiap lawan memiliki karakteristik tersendiri yang harus diwaspadai.

"Setiap pemain itu punya kebagusan dan keunikan masing-masing. Jadi engga bisa dibilang lawan ini lebih enteng, lawan itu lebih berat, enggak ada," beber Jojo seperti dilansir dari Suara.com.

"Semuanya sama. Siapa yang lebih siap, yang lebih bagus prepare-nya, itu yang membedakan hasil di pertandingan," sambungnya.

Baca Juga:
Persija Datangkan 3 Pemain Jebolan La Liga, Ini Keistimewaan Mereka

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie yang akrab disapa Jojo, melaju ke babak 16 Besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 usai mengalahkan wakil Korsel, Kwang Hee Heo, Selasa (20/8). [Humas PBSI]

Jonatan Christie lolos ke babak ketiga Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 setelah menundukan wakil Korea Selatan, Kwang Hee Heo dengan skor 21-14 dan 21-17, Selasa (20/8/2019).

Itu merupakan kemenangan perdana Jojo setelah di tiga pertemuan sebelumnya tak pernah menang.

Baca Juga:
PSSI Turuti Permintaan FAM Jelang Duel Timnas Indonesia vs Malaysia

Load More